Ekonomi Umat Berdaya, Bisnis Berbasis Keberkahan
Bloomberg Technoz Podcast - Ramadan Spark
02 March 2025 19:00
Bloomberg Technoz, Jakarta - Dalam momentum penuh berkah Ramadan 2025, Bloomberg Technoz berkolaborasi dengan Kode Marketing mempersembahkan Bloomberg Technoz Podcast - Ramadan Spark.
Episode kedua ini mengangkat tema “Ekonomi Umat Berdaya, Bisnis Berbasis Keberkahan’ sebuah diskusi mendalam yang mengupas bagaimana nilai-nilai bisnis dan prinsip etika yang diajarkan oleh Nabi Muhammad SAW dapat menginspirasi transformasi digital di era modern.
Di tengah dinamika digital yang terus berkembang, prinsip keadilan, transparansi, dan keberlanjutan yang dicontohkan oleh Nabi Muhammad SAW tetap relevan untuk diterapkan dalam dunia bisnis masa kini.
Episode ini akan membawa Anda menyelami bagaimana nilai-nilai tersebut dapat menjadi fondasi bagi strategi bisnis yang etis dan berkelanjutan.
Bersama narasumber Deva Rachman, Director of Business Development Istiqlal Global Fund berbagi pandangan dan pengalamannya dalam mengintegrasikan prinsip-prinsip klasik dengan inovasi digital modern. Deva mengupas berbagai cara pelaku bisnis dapat menerapkan nilai-nilai tersebut untuk membangun kepercayaan, meningkatkan inovasi, dan menciptakan dampak positif yang luas.
Acara ini dipandu host Sisi Aspasia, Communication Specialist dan Winda Mizwar, Founder Kode Marketing & Marcom Consultant yang juga memberikan perspektif strategis yang menyatukan nilai-nilai tradisional dengan solusi digital masa depan.
Jangan lewatkan kesempatan untuk mendapatkan wawasan mendalam mengenai inspirasi bisnis ala Nabi Muhammad SAW di era digital dan bagaimana Anda dapat menerapkannya dalam mengembangkan bisnis Anda. Saksikan episode Bloomberg Technoz Podcast - Ramadan Spark hanya di www.bloombergtechnoz.com.
(btp)