Mengawali Pekan, Rupiah Melemah Lagi
Redaksi
04 November 2024 11:05
Bloomberg Technoz, Jakarta - Pada awal transaksi pasar spot, rupiah dibuka melemah tipis di level Rp15.743/US$, turun 0,15% dibandingkan posisi penutupan Jumat lalu.
Baca Juga
Pelemahan ini bersamaan dengan peso yang juga turun 0,12%.
Tekanan terhadap rupiah diperkirakan sebagai respons atas kejatuhan nilainya di pasar forward pekan lalu yang menyentuh Rp15.848/US$, terimbas penguatan dolar AS dan lonjakan yield Treasury AS usai rilis data penggajian dan ketenagakerjaan di AS.
Indeks dolar AS saat ini berada di 103,76, melemah karena hasil survei terakhir yang menunjukkan keunggulan Harris dalam pemilihan presiden AS.
Sebagian besar mata uang pasar berkembang Asia bergerak menguat, dipimpin oleh won Korea Selatan yang naik 0,47%, diikuti oleh dolar Singapura (0,47%), baht (0,30%), yuan offshore (0,29%), dolar Taiwan (0,28%), yuan Tiongkok (0,23%), ringgit (0,09%), dan dolar Hong Kong (0,01%).
Secara teknikal, nilai rupiah telah berada di area koreksi dengan menembus level support pertama di Rp15.750/US$, dengan potensi pelemahan lebih lanjut yang akan tertahan di Rp15.800/US$.
Simak informasi selengkapnya di video berikut ini.
(red)