Amman Akui Ekspor Tembaga Macet, Senasib dengan Freeport
Yunia Rusmalina
07 July 2023 14:00
Bloomberg Technoz, Jakarta – Tidak hanya PT Freeport Indonesia (PTFI), PT Amman Mineral Internasional Tbk. juga mengonfirmasi isu kesulitan ekspor konsentrat tembaga akibat tidak kunjung diterbitkannya izin dari pemerintah.
Vice President of Corporate Communication and Investor Relation Amman Mineral, Kartika Oktaviana, mengatakan sampai dengan saat ini perusahaan masih berkomunikasi dengan kementerian terkait, agar bisa segera mendapatkan izin ekspor konsentrat tembaga.
“Masih dalam proses dan sedang berkomunikasi dengan pemerintah. Kami sudah submit dokumen [pengajuan ekspor]-nya, tinggal administrasinya. Kami menunggu kabar baik dan dukungan dari pemerintah,” ujarnya saat ditemui, Jumat (7/7/2023).
Untuk tahun ini, lanjut Katika, perusahaan berkode saham AMMN menargetkan dapat memproduksi konsentrat tembaga sebanyak 1,1 juta ton, sesuai dengan Rencana Kerja dan Anggaran Biaya (RKAB) 2023. RKAB tersebut, lanjutnya, masih bisa direvisi.
Dia menekankan bahwa sejauh ini komunikasi antara Amman dan Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) berlangsung cukup lancar. Namun, perusahaan tidak bisa memastikan kapan izin ekspor tersebut bisa dikantongi.