Izin Ekspor Freeport Ngaret, Cermin Miskoordinasi 3 Kementerian
Sultan Ibnu Affan
05 July 2023 17:30
Bloomberg Technoz, Jakarta – Pakar energi menilai kasus tersendatnya izin ekspor konsentrat tembaga PT Freeport Indonesia (PTFI) mencerminkan permasalahan karut marut koordinasi antarkementerian dalam hal sinkronisasi kebijakan.
Direktur Eksekutif Energy Watch Daymas Arangga Radiandra mengatakan izin ekspor konsentrat tembaga tidak hanya menjadi tanggung jawab Kementerian Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), tetapi juga Kementerian Perindustrian dan Kementerian Perdagangan.
“Memang ada beberapa urusan administrasi yang perlu dilakukan tiga kementerian tersebut supaya PTFI dan Amman Mineral bisa melanjutkan kegiatan ekspor konsentrat tembaganya,” ujarnya saat dihubungi, Rabu (5/7/2023).
Dia pun tidak menampik izin ekspor yang tersendat sudah pasti akan mengganggu operasional Freeport maupun Amman. Sebab, konsentrat yang tidak terserap pasar ekspor akan mengakibatkan penumpukan stok di tengah masih terbatasnya kapasitas smelter tembaga di dalam negeri saat ini.
“Akhirnya berdampak pada operasi yang harus disetop supaya hasil produksinya dapat tertampung,” jelasnya.