Kabar Baik Buat Indonesia, Harga Batu Bara dan CPO Mulai Bangkit
Hidayat Setiaji
05 July 2023 10:10
Bloomberg Technoz, Jakarta - Harga sejumlah komoditas mulai bangkit dalam sebulan terakhir. Misalnya, komoditas andalan ekspor Indonesia seperti batu bara dan minyak sawit mentah atau crude palm oil (CPO).
Dalam sebulan, harga batu bara di pasar ICE Newcastle (Australia) naik 3,92% secara point-to-point. Pada awal pekan ini, harga sempat naik 15,62% dalam sehari.
CPO lebih dramatis lagi. Selama sebulan terakhir, harga CPO di Bursa Malaysia meroket 17,1%.
Mengutip Bloomberg News, kenaikan harga batu bara dipicu tingginya permintaan, utamanya dari China. Dalam lima bulan pertama 2023, China mengimpor 182 juta ton batu bara. Angka ini hampir 90% dari total impor sepanjang 2022.
Peningkatan permintaan ini disebabkan oleh persiapan China menghadapi musim panas yang lebih terik dari perkiraan. Cuaca panas akan meningkatkan penggunaan listrik untuk pendingin ruangan, dan peningkatan ini jangan sampai menimbulkan pemadaman alias blackout.