Sedangkan dari sisi investor, Foreign Direct Investment (FDI ) atau penempatan modal asing atau (PMA ) yang masuk ke Indonesia diprediksi akan bertambah banyak karena melihat ekonomi Indonesia kinerjanya bagus.
"Kalau dari sisi FDI yang masuk kalau ekonomi kita tumbuh bagus, stabil, dan kinerjanya tetap terjaga justru akan jadi tempat destinasi investasi. Jadi harusnya progres yang baik memiliki dampak positif ke investasi, pembiayaan dan terhadap keseluruhan masyarakat Indonesia, " ungkapnya.
Sebelumnya Bank Dunia kembali menaikkan status Indonesia menjadi negara berpenghasilan menengah atas (upper middle income country) dari semula negara berpenghasilan menengah bawah (lower middle income countries).
Bank Dunia mencatat Gross National Income (GNI) per kapita Indonesia tahun 2022 naik menjadi US$4.580 dari posisi sebelumnya US$4.140,.
Lembaga keuangan multinasional yang berbasis di Washington D.C itu mengungkapkan sejumlah syarat untuk Indonesia bisa naik kelas menjadi negara maju dengan pendapatan tinggi pada 2045 mendatang.
Menurut Bank Dunia, Indonesia harus mampu mempertahankan pertumbuhan pendapatan per kapita yang telah dicatatkan dalam 10 tahun terakhir agar bisa menjadi negara maju di 2045.
(yun/evs)