Logo Bloomberg Technoz

Jokowi Tiba di Sydney, WNI Diaspora Heboh Menyambut

Ezra Sihite
04 July 2023 09:30

Presiden Jokowi disambut warga Indonesia di Australia (YouTube Sekretariat Presiden)
Presiden Jokowi disambut warga Indonesia di Australia (YouTube Sekretariat Presiden)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiba di Sydney, Australia pada Senin malam (3/7/2023). Dia disambut sejumlah pejabat negara Australia. 

Jokowi melakukan kunjungan dua hari di Australia. Jokowi dijadwalkan menghadiri acara Indonesia-Australia Annual Leaders’ Meeting (ALM) 2023 dengan Perdana Menteri (PM) Anthony Albanese. Sebelumnya kedua pemimpin telah mengadakan ALM di Bogor pada Juni tahun lalu.

Saat tiba di hotel tempatnya menginap, Presiden Jokowi disambut oleh para warga negara Indonesia (WNI) yang ternyata sudah berkumpul berbaris dan memanggil-manggil nama presiden. Mereka juga membawa kertas berbentuk bendera merah putih yang berukuran kecil dan lalu melambai-lambaikannya.

Sebelum Presiden Jokowi masuk ke dalam hotel, dia sempat menyapa warga Indonesia dan melayani permintaan swafoto dengan mereka. 

"Congratulations pak presiden kerjanya sungguh sangat hebat apalagi pekerjaan di Indonesia yang infrastruktur itu sungguh sangat hebat. Saya sungguh sangat terharu," kata Ani, salah seorang warga Indonesia di Sydney, dikutip dari video yang diunggah kanal Sekretariat Presiden.