Logo Bloomberg Technoz

Jepang Bakal Kantongi Izin Buang Limbah Nuklir ke Laut Pasifik

News
03 July 2023 09:00

Bencana Fukushima di Jepang pada Maret 2011 (Sumber: Bloomberg)
Bencana Fukushima di Jepang pada Maret 2011 (Sumber: Bloomberg)

Shoko Oda dan Isabel Reynolds - Bloomberg News

Bloomberg, Jepang bakal mengantongi persetujuan membuang lebih dari satu juta meter kubik air olahan dari lokasi bencana nuklir Fukushima ke laut di Samudera Pasifik, sebuah rencana kontroversial yang memperburuk hubungan dengan negara-negara tetangga.

Direktur Jenderal Badan Energi Atom Internasional Rafael Grossi akan mengunjungi Jepang mulai Selasa (04/07/2023) untuk menyampaikan laporan akhir tentang keselamatan dalam pembuangan tersebut dan bertemu dengan para pejabat Jepang, termasuk Menteri Luar Negeri Yoshimasa Hayashi.

Regulator nuklir domestik juga akan mengeluarkan penilaian tentang rencana itu.

Kedua laporan itu akan mendukung Tokyo Electric Power Co. untuk mulai membuang limbah ke laut, yang volumenya setara dengan sekitar 500 kolam renang ukuran Olimpiade.