Beberapa juga merayakan potensi keluarnya para tentara dari Ukraina setelah mereka berhasil memenangkan serangan balasan satu-satunya kepada Rusia.
"Salah satu unit militer paling hebat dan brutal di Rusia telah dilenyapkan!" kata Anton Gerashchenko, seorang penasihat Kementerian Dalam Negeri Ukraina dan seorang komentator perang melalui akun Twitternya pada Selasa (27/6/2023).
Namun, seperti kata Kementerian Pertahanan Ukraina, analis militer barat belum melihat dampak dari berkurangnya partisipasi Wagner dalam perang di Ukraina.
Jumlah pasukan profesional Prigozhin yang bertempur di Ukraina tidak pernah jelas, dan bisa lebih rendah dari perkiraan 25.000 tentaran. Dengan banyaknya perekrutan narapidana Rusia selama musim dingin, pasukan Wagner mulai berkurang.
Michael Kofman, seorang spesialis militer Rusia di Center for Navy Analyses (CNA), wadah pemikir AS, memperkirakan memperkirakan Prigozhin mungkin menugaskan hampir 15.000 pasukan permanen untuk bertempur di Ukraina.
Serangan Tanpa Henti
Sementara Wagner memainkan peran penting di perang Ukraina selama musim dingin, serangan mereka terbatas pada pertahanan Ukraina di dalam dan sekitar kota timur Bakhmut, bagian kecil dari garis depan sekitar 1.000 kilometer (620 mil). Prigozhin menarik banyak tentara kembali dari pertempuran beberapa pekan lalu, menyerahkan tugas pada tentara Rusia.
"Mereka tidak memainkan peran kunci dalam perang saat ini," kata Rob Lee, mantan perwira Marinir AS dan senior di Institut Riset Kebijakan Luar Negeri yang berbasis di Philadelphia, dalam podcast War on Batu pada Senin (26/6/2023). "Tidak jelas apa peran mereka dalam perang setelah Bakhmut."
Pasukan Ukraina mulai memukul mundur tentara di sekitar Bakhmut tak lama setelah Prigozhin mengumumkan kota tersebut berhasil direbut pada Mei. Menurut Kementerian Pertahanan Ukraina dan blogger militer Rusia, kemajuan bertahap itu terus berlanjut sejak pemberontakan Wagner akhir pekan lalu.
Presiden Vladimir Putin memperjelas dalam sambutannya di televisi bahwa pemerintah ingin membujuk sebanyak mungkin pasukan Wagner untuk menandatangani kontrak dengan Kementerian Pertahanan Rusia, memanfaatkan para tentara berpengalaman untuk tetap berperang di Ukraina.
Seberapa banyak tentara yang akan menjawab panggilan tersebut tidak akan diketahui hingga batas waktu akhir pendaftaran ke Kementerian Pertahanan Rusia berakhir pada 1 Juli.
Sementara Ukraina berhasil merebut kembali Bakhmut yang kemungkinan besar dibantu oleh berkurangnya tentara Wagner, Sumber yang dekat dengan Kementerian Pertahanan Rusia mengatakan ketergantungan Moskow pada tentara bayaran tersebut adalah gejala dari masalah yang jauh lebih besar pada tentara Rusia. Bukan sebuah solusi untuk mereka.
Sumber yang sama mengatakan Kremlin mengandalkan Wagner dan meningkatkan signifikasi mereka karena kesalahan sistematis pada tentara reguler Rusia. Dan kesalahan tersebut tidak bisa ditambal oleh Wagner.
Hal yang sama tidak jelasnya adalah dampak jangka panjang dari pemberontakan Wagner terhadap perang di Ukraina, dengan kemungkinan runtuhnya moral tentara Rusia yang berperang, hingga putaran baru mobilisasi Putin saat ia berusaha menegaskan kembali otoritasnya di antara para tentara Prigozhin.
Keuntungan Bagi Kyiv
Namun, ada potensi positif untuk Kyiv. Pemerintah Amerika Serikat sedang mencari dukungan lebih lanjut untuk mendukung Ukraina dalam perang, dan telah melihat dukungan tersebut. Sementara negara-negara NATO juga mungkin meningkatkan komitmen pada rapat para pemimpin negara bulan depan.
Malyar, Wakil Menteri Pertahanan mengatakan bahwa ketika militer Ukraina merencanakan tindakan ofensif dan defensif, mereka mempertimbangkan ketidakstabilan politik di Rusia.
Pemberontakan Wagner yang hampir tanpa perlawanan di wilayah Rusia menunjukkan mungkin tidak ada tentara yang siap. Menurut Institute for the Study of War (ISW), wadah pemikir AS yang memetakan dan mencatat perang, jika ada tentara-tentara Rusia maka kemungkinan besar mereka akan dialihkan untuk mencegat Prigozhin dan pasukannya.
"Pemberontakan Prigozhin telah menggambarkan bahwa tentara Rusia kekurangan orang di banyak area belakang dan hampir pasti dapat menurunkan moral personel Rusia di Ukraina," kata ISW dalam penilaian soal perang yang dirilis pada 25 Juni. Dan hal ini merupakan "pengetahuan yang mungkin digunakan pasukan Ukraina untuk melakukan upaya menerobos pertahanan Rusia."
--Dengan asistensi dari Courtney McBride dan Gregory L. White.
(bbn)