Harga Emas Berpeluang Naik
Secara teknikal, harga emas masih berpeluang naik. Resistance terdekat ada di US$ 1.943/US$. Target optimistis ada di US$ 1.975/US$
Sedangkan titik support ada di US$ 1.853/US$.
Mengutip Bloomberg News, faktor geopolitik bisa menjadi pendorong kenaikan harga emas. Percobaan kudeta di Rusia oleh kelompok Wagner menjadi ketidakpastian yang mungkin membuat investor kembali melirik emas.
Analis ANZ Banking Group Ltd Brian Martin dan Daniel Hynes dalam catatannya menyebut situasi di Rusia menambah kecemasan investor, yang sudah tinggi akibat ancaman resesi terutama di Eropa. Pelemahan ekonomi membuat pelaku pasar berpaling ke aset yang dipandang aman (safe haven), salah satunya emas.
(aji)
No more pages