Logo Bloomberg Technoz

Meta Blokir Konten Berita di Facebook & Instagram di Kanada

News
23 June 2023 12:25

Meta Platform. (dok Bloomberg)
Meta Platform. (dok Bloomberg)

Randy Thanthong-Knight - Bloomberg News

Bloomberg - Meta Platforms Inc. akan menghapus konten berita di Facebook dan Instagram untuk semua penggunanya di Kanada. Keputusan ini dilakukan setelah negara tersebut mengeluarkan undang-undang yang mewajibkan platform digital untuk membayar penerbit lokal.

Undang-undang Berita Online (Online News Act) mendapatkan dukungan dari parlemen pada Kamis (22/6/2023), dirancang untuk memastikan perusahaan, termasuk Meta dan Alphabet Inc., melakukan perjanjian keuangan dengan organisasi berita. Mereka akan diminta untuk membayar kepada outlet-outlet berita yang artikelnya ditautkan di platform tersebut. 

Undang-Undang tersebut didasarkan pada undang-undang serupa di Australia yang mendorong Meta untuk sementara membatasi pengguna melihat konten berita, dan memposting tautan artikel dari negara tersebut pada 2021.

Pemerintahan Perdana Menteri Justin Trudeau telah meningkatkan upayanya untuk mengatur regulasi industri teknologi. Selain pengesahan RUU ini dan tindakan lain yang bertujuan mengambil keuntungan dari layanan streaming untuk mendukung artis lokal Kanada, mereka juga merencanakan undang-undang untuk mengatasi konten online yang berbahaya. Hal ini tentunya mendapatkan respons yang kurang baik dari perusahaan teknologi, yang khawatir RUU yang sama akan dicontoh oleh negara lain.