Logo Bloomberg Technoz

Deretan 10 Saham Dengan Valuasi PER dan PBV Termurah

Muhammad Julian Fadli
22 June 2023 08:10

Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)
Ilustrasi Bursa Efek Indonesia. (IHSG). (Bloomberg Tachnoz/ Andrean Kristianto)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks Harga Saham Gabungan menetap di zona hijau dengan kenaikan 0,63% menuju level 6.702,62 pada penutupan perdagangan saham kemarin, Rabu (21/6/2023).

Data Bursa Efek Indonesia menunjukkan nilai transaksi perdagangan sebesar Rp7,97 triliun dari 15,03 miliar saham yang diperjualbelikan.

Bersamaan dengan pergerakan optimis tersebut, terdapat sejumlah saham-saham unggulan indeks LQ45 dengan valuasi yang murah dan menarik dicermati.

Berdasarkan data Bloomberg, berikut 10 saham LQ45 dengan Price to Earnings Ratio (PER) termurah.

  1. Indika Energy (INDY) 1,50 kali
  2. Indo Tambangraya Megah (ITMG) 1,55 kali
  3. Adaro Energy Indonesia (ADRO) 1,84 kali
  4. Medco Energi Internasional (MEDC) 3,07 kali
  5. Indah Kiat Pulp and Paper (INKP) 3,60 kali
  6. Harum Energy (HRUM) 3,65 kali
  7. Bukit Asam (PTBA) 3,86 kali
  8. United Tractors (UNTR) 3,90 kali
  9. Bank Tabungan Negara Persero (BBTN) 5,03 kali
  10. Surya Esa Perkasa (ESSA) 5,38 kali

Kemudian, 10 saham LQ45 dengan Price to Book Value (PBV) termurah adalah sebagai berikut.

  1. Saratoga Investama Sedaya (SRTG) 0,42 kali
  2. Indah Kiat Pulp and Paper (INKP) 0,51 kali
  3. Indika Energy (INDY) 0,54 kali
  4. Bank Tabungan Negara (BBTN) 0,68 kali
  5. Adaro Energy Indonesia (ADRO) 0,72 kali
  6. Perusahaan Gas Negara (PGAS) 0,78 kali
  7. Bukalapak.com (BUKA) 0,88 kali
  8. Medco Energi Internasional (MEDC) 0,94 kali
  9. Semen Indonesia Persero (SMGR) 0,94 kali
  10. United Tractors (UNTR) 0,96 kali