Puradelta Lestari Raih Penjualan Rp 1,86 T di 2022
Muhammad Julian Fadli
31 January 2023 11:33
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Puradelta Lestari Tbk (DMAS), emiten grup bisnis Sinarmas, mencatatkan marketing sales sebesar Rp 1,86 triliun sepanjang 2022, naik tipis 3,6% dari target yang ditetapkan sebelumnya Rp 1,8 triliun. Penjualan lahan industri milik perseroan jadi kontributor terbesar.
Puradelta tercatat membukukan penjualan 60 hektar sepanjang tahun lalu, dimana tenant industri data center diketahui paling banyak menerap lahan industri. Kemudian diikuti dengan sektor manufaktur, peralatan rumah tangga, manufaktur otomotif.
Sepanjang 2022 DMAS melanjutkan ekspansi pengembangan kawasan industri Greenland International Industrial Centre (GIIC) di Kota Deltamas, Cikarang. Area ini dikhususkan dalam pengembangan zona khusus industri data center.
“Inisiatif kami untuk mengembangkan sebuah kawasan khusus data center telah membuahkan hasil dan akan terus menarik minat para pelaku usaha data center untuk berinvestasi di kawasan industri kami, terutama di tengah era digitalisasi saat ini,” kata Tondy Suwanto, Sekretaris Perusahaan dan Direktur DMAS.
Dalam rangka pengembangan bisnis, Puradelta menjalankan ekspansi segmen hunian dengan meluncurkan kompleks ruko Almandine dan kluster hunian baru De Silva pada 2022. Perseroan juga tengah menyelesaikan pembangunan pusat perbelanjaan modern berskala besar di area komersial Kota Deltamas.