Logo Bloomberg Technoz

BUMN Bangun Kawasan Sanur jadi Wisata Medis Seperti Penang

Krizia Putri Kinanti
20 June 2023 09:45

Ilustrasi rumah sakit (Sumber: IHC)
Ilustrasi rumah sakit (Sumber: IHC)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah tengah mengembangkan lokasi pariwisata Sanur Bali sebagai pusat wisata medis dan penunjang lainnya.

PT Pertamina Bina Medika IHC (Indonesia Healthcare Corporation) atau Holding Rumah Sakit BUMN membangun layanan kesehatan rumah sakit bertaraf internasional bernama Bali International Hospital (BIH) di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sanur. Hal ini demi membidik potensi 2 juta masyarakat Indonesia yang masih berobat keluar negeri.
 
Direktur Utama IHC drg. Mira Dyah Wahyuni, MARS mengatakan IHC siap mengoperasikan Bali International Hospital rencananya akan beroperasi pada kuartal II tahun depan. Rumah sakit ini nantinya akan berdiri di atas lahan seluas 5 hektar dengan 4 lantai dan 260 bangsal serta berkonsep ramah lingkungan

Rumah sakit ini akan didukung oleh teknologi yang canggih dengan spesialisai untuk melayani layanan perawatan jantung, kanker, saraf, Gastroentero-Hepatologi, Orthopedic), ditambah dengan layanan Medical Check Up (MCU).

Fasilitas kesehatan ini juga akan dilengkapi dengan pusat diagnostic center demi memastikan pelayanan kesehatan yang komprehensif.
 
“Rumah sakit ini akan berkonsep ramah lingkungan dengan 183 pohon disekililingnya, selain itu jumlah pohon yang dilakukan relokasi adalah 123 pohon untuk menghindari adanya penebangan pohon di area rumah sakit," jelas Mira dalam siaran resmi, Selasa (20/6/2023).
 
Ia melanjutkan dalam pengoperasiannya, IHC juga berkolaborasi dengan Mayo Clinic tujuannya adalah untuk memberikan kualitas layanan terbaik bagi masyarakat Indonesia berstandar internasional.
 
“Keunggulan Bali International Hospital lainnya adalah berada di wilayah KEK Kesehatan Bali yang memberikan kemudahan bagi tenaga kesehatan diaspora agar dapat berpraktik di area KEK Kesehatan, serta kemudahan pemasukan obat dan alat kesehatan atas izin BPOM di wilayah KEK Kesehatan untuk memenuhi kebutuhan pasien-pasien dengan penyakit seperti kanker yang umumnya masih pergi keluar negeri dikarenakan keterbatasan obat-obatan," terangnya. 

Ia menjelaskan bahwa kemudahan layanan kesehatan ini juga didukung atas Peraturan Kementerian Kesehatan (Permenkes) No.1 tahun 2023 tanggal 4 Januari 2023 tentang penyelenggaraan usaha pelayanan kesehatan di KEK Kesehatan.
 
Keunggulan lainnya, Bali International Hospital berkonsep green hospital melibatkan penggunaan desain, material, teknologi, dan praktik yang ramah lingkungan untuk mengurangi dampak negatif terhadap lingkungan.