Logo Bloomberg Technoz

Ancaman di Balik Smelter Aluminium China di Indonesia

News
19 June 2023 14:05

Aluminium (Sumber: Bloomberg)
Aluminium (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg - Produsen aluminium China mengikuti jejak produsen nikel dari negaranya dengan mendirikan smelter di Indonesia.

Setelah mengalami pertumbuhan pesat selama dua dekade, pemerintahan Presiden Xi Jinping memberlakukan pembatasan kapasitas domestik pada sektor aluminium di China. Di saat yang sama, Indonesia ingin berhenti mengekspor bijih mentah dan mendapatkan investor asing untuk membangun smelter aluminium.

Selama satu dekade terakhir, China telah berhasil memanfaatkan sumber daya nikel Indonesia yang sangat besar. China membuat Indonesia menjadi pusat produksi logam yang sangat penting untuk baterai kendaaan listrik dan baja tahan karat (stainless steel). Mereka membangun kilang, smelter, dan bahkan museum nikel di pulau-pulau Indonesia.

Grafik kenaikan produksi aluminium China. (Sumber: Bloomberg)

Satu pabrik aluminium baru yang disokong oleh China sudah berdiri dan berjalan di Indonesia. Tsinghshan Group Holding Co. merupakan salah satu perusahaan yang menyokong, yang mempelopori perusahaan-perusahaan China untuk menghabiskan miliar dolar demi mengembangkan bisnis nikel di Indonesia.