Akan tetapi, industri otomotif di negara itu menentang intervensi selama proses pengisian daya, dengan alasan bahwa tindakan tersebut dapat menghambat peningkatan mobilitas elektro.
Proposal regulator juga menyatakan bahwa jika terjadi kemacetan, operator jaringan harus bertindak cepat untuk memperluas saluran listrik mereka. Listrik untuk perangkat semacam itu akan dikurangi menjadi minimal 4,2 megawatt - setengah megawatt lebih banyak dari yang diusulkan semula - memastikan bahwa rumah tangga masih dapat mengoperasikan pompa panas dan mengisi daya mobil elektrik, meskipun dengan kecepatan yang lebih lambat.
Sebuah kendaraan yang di-charge selama dua jam masih bisa menempuh jarak 50 kilometer (31 mil) di bawah skenario itu.
Badan tersebut juga mengusulkan tarif listrik yang fleksibel untuk memberi insentif kepada konsumen agar mengalihkan penggunaan mereka ke saat permintaan listrik lebih rendah. Aturan tersebut masih bisa didiskusikan dengan pemangku kepentingan dan harus diterapkan pada Januari 2024.
(bbn)