VKTR Teknologi Tetapkan harga IPO Rp100, Oversubscribed 38 Kali
Yunia Rusmalina
16 June 2023 10:21
Bloomberg Technoz, Jakarta - PT VKTR Teknologi Mobilitas telah merampungkan proses penawaran atau bookbuilding initial public offering (IPO). Harga pelaksanaan juga sudah ditetapkan.
Presiden Direktur Ciptadana Sekuritas John Tedja mengatakan, harga pelaksanaan ditetapkan di level Rp100/saham. "IPO mengalami oversubscribed 38 kali," ujarnya kepada Bloomberg Technoz, Jumat (16/6/2023).
Tingginya kelebihan permintaan (oversubscribed) membuat penjamin emisi menggunakan mekanisme clawback. Mekanisme ini dilakukan dengan mengambil sebagian saham IPO dari penjatahan pasti (fix allotment).
"Ada clawback dari penjatahan tetap. Sehingga, total alokasi atau pooling ada tambahan 10% menjadi 17,5%," jelas John.
VKTR melepas 8,75 miliar saham. Dengan harga pelaksaan Rp100/saham, maka anak usaha PT Bakrie & Brothers Tbk (BNBR) ini meraup dana segar Rp875 miliar.