ECB Bakal Tes Kesehatan Bank Eropa, Mau Tarik Dana Rp8.033 T
News
14 June 2023 12:25
Alexander Weber, Libby Cherry dan Alice Gledhill - Bloomberg News
Bloomberg, Bank Sentral Eropa (European Central Bank/ECB) akan menguji ketahanan industri perbankan di benua biru tersebut dengan meminta bank-bank di Eropa untuk mengembalikan sekitar 500 miliar euro atau setara Rp8.033,45 triliun pinjaman murah di era pandemi, sekaligus, atau tidak dicicil.
Memang ada likuditas berlebih sekitar 4 triliun euro yang berseliweran di sistem keuangan, yang diperkirakan bisa membatasi dampak dari pembayaran sebesar itu. Namun keputusan ECB itu akan tetap menekan keuangan perusahaan individu dan pemerintah, kata para ekonom dan analis.
Bank-bank kecil di Italia adalah yang paling dikhawatirkan akan terdampak. Selain itu, ada juga bank-bank Yunani yang tidak jauh berberda kondisinya.
Pinjaman Italia yang belum dilunasi di bawah program targeted longer-term refinancing operations (TLTRO) ECB lebih besar daripada ekses uang tunai yang diparkir oleh para pemberi pinjaman di ECB, yang berarti beberapa bank harus mengumpulkan uang di tempat lain untuk melunasi TLTRO tersebut. Cadangan lebih para pemberi pinjaman Yunani kurang lebih sama dengan hutang mereka kepada ECB.