Tim Mirae Asset Sekuritas dalam Technical Insight merekomendasikan, PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM), PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BRIS), dan PT Japfa Comfeed Indonesia Tbk (JPFA). Sementara itu, Ajaib Sekuritas rekomendasikan PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG), PT Charoen Pokphand Indonesia Tbk (CPIN), dan PT Mitra Adiperkasa Tbk (MAPI). Ajaib dalam risetnya memperkirakan IHSG bergerak bervariasi pada level 6.664–6.750.
Pada perdagangan regional Asia, bursa saham diproyeksikan bergerak bervariasi. Berdasarkan data sementara ini Nikkei 225 menguat 1,66%, indeks Shanghai Composite koreksi 0,19%, dan indeks Straits Times Singapore terdepresiasi 0,53%.
Adapun indeks utama Dow Jones ditutup di zona hijau pada perdagangan semalam, dengan mencatatkan kenaikan 189,5 poin atau 0,56%. Investor tengah wait and see rilisnya data inflasi (Consumer Price Index/CPI) AS periode Mei, disusul dengan pengumuman tingkat bunga Federal Reserve (The Fed) sehari setelahnya.
Hasil konsensus ekonom yang disurvei Bloomberg mengatakan, bahwa The Fed akan menahan laju tingkat suku bunga acuan pada pekan ini, meski terjadi kenaikan oleh Bank Sentral Australia dan Kanada. Keputusan yang tidak terduga ini menambah sinyal ketidakpastian pasar.
Bank Sentral Eropa juga diprediksi akan menaikkan tingkat suku bunga acuan pada Kamis, dengan Jepang akan menahan pada pengumuman Jumat pekan ini.
(fad/wep)