Audit BPKP Final, Menperin Tegaskan Tak Akan Ada Impor KRL Bekas
Rezha Hadyan
12 June 2023 13:50
Bloomberg Technoz, Jakarta – Menteri Perindustrian Agus Gumiwang berkeras bahwa impor kereta bekas tidak akan dilakukan tahun ini, sesuai dengan hasil rekomendasi dan audit Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP).
Dia menegaskan hasil audit BPKP telah final dan disepakati bahwa PT Kereta Api Indonesia (KAI) dan PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) hanya akan melakukan retrofit terhadap kereta rel listrik (KRL) yang membutuhkan peremajaan.
“Audit BPKP done, dong. Final. Kita sudah sepakat dalam rapat koordinasi yang dihadiri semua menteri, bahwa apapun yang menjadi hasil audit BPKP kita akan ikuti. Saya lihat enggak akan ada rapat lagi tuh. Tahun depan harus retrofit,” ujarnya saat ditemui setelah rapat kerja bersama Komisi VII DPPR RI, Senin (12/6/2023).
Dengan demikian, dia menggarisbawahi bahwa keputusan untuk tidak mengimpor kereta bekas dari Jepang bukan dilakukan sepihak oleh Kemenperin, yang notabene sejak awal menentang rencana pengadaan luar negeri tersebut.
“Menurut BPKP tidak diperlukan impor. Jadi sekali lagi, kita semua menteri sepakat apa yang menjadi keputusan BPKP kita ikut. Ini bukan sepenuhnya keputusan Kemenperin,” ujarnya.