Pasar Saham Taiwan Masuk Bull Market
News
30 January 2023 14:26
Bloomberg Technoz, Jakarta - Indeks saham acuan Taiwan memasuki tren bullish setelah perdagangan berlanjut pasca liburan Tahun Baru Imlek, dengan indikasi rebound pada saham industri cip. Bersamaan dengan menguatnya nilai mata uang dolar Taiwan.
Indeks saham Taiex melesat naik 3,8% pada Senin (30/1/2023), peningkatan terbaik sejak Mei 2021. Jika dibandingkan dengan level terendah pada Oktober 2022, berhasil mencatatkan kenaikan 22%.
Taiwan Semiconductor Manufacturing Co. dan MediaTek Inc. memberikan kontribusi paling besar pada bobot kenaikan indeks dengan masing-masing melonjak lebih dari 6%.
Spekulasi bahwa Federal Reserve (The Fed) hampir mendekati siklus akhir kenaikan suku bunga yang agresif, bersama dengan optimisme yang tinggi di regional Taiwan karena pembukaan kembali perekonomian China memacu kebangkitan pasar teknologi setelah saham-sahamnya sempat tergelincir sepanjang 2022, dengan indeks saham Taiwan turun 22% pada tahun lalu.
Investor terkenal termasuk Warren Buffett juga berspekulasi bahwa fase terburuk sudah berlalu untuk produsen industri cip di tengah valuasi yang menarik, dan meredanya ketegangan antara China dan AS. Dana investor asing telah membeli US$ 4,6 miliar (setara dengan sekitar Rp 66,7 triliun) saham sejak awal tahun, menurut data yang dikumpulkan Bloomberg, dikutip Bloomberg News.