Musim Bayar Uang Sekolah, Inflasi RI Bisa Naik Lagi
Ruisa Khoiriyah
12 June 2023 14:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Laju inflasi pada Juni dan Juli diperkirakan akan kembali naik menyusul kedatangan tahun ajaran baru sekolah yang memantik kenaikan pengeluaran seputar kebutuhan sekolah, mulai dari biaya uang pangkal sekolah baru, daftar ulang di sekolah yang sama hingga belanja kebutuhan anak sekolah.
Indonesia mencatat penurunan laju inflasi secara konsisten sejak kebijakan pengetatan moneter diberlakukan mulai Agustus 2022 lalu. Pada Mei lalu, inflasi Indeks Harga Konsumen (IHK) sudah terjangkar di kisaran target Bank Indonesia di posisi 4%, dengan penurunan inflasi inti cukup signifikan dari 2,83% pada April menjadi 2,66% pada Mei lalu.
Meski sudah terjangkar di batas atas target inflasi bank sentral, bulan ini dan Juli diperkirakan inflasi akan kembali terungkit naik menyusul kedatangan musim pembayaran biaya sekolah dengan kedatangan tahun ajaran baru 2023/2024. Sebagaimana diketahui, setiap Juni, anak-anak sekolah menghadapi jadwal penilaian akhir semester II dan akan menentukan kenaikan kelas ke tingkat berikutnya. Hal yang sama juga berlaku bagi mahasiswa di perguruan tinggi.
Alhasil, Juni menjadi bulan di mana pengeluaran seputar kebutuhan biaya pendidikan akan mencapai puncak. Mulai dari pengeluaran biaya uang pangkal di sekolah baru, biaya daftar ulang di sekolah lama bagi yang naik kelas, biaya pembayaran uang kuliah semesteran bagi para mahasiswa.
Juni juga menjadi bulan di mana pengeluaran rumah tangga untuk kebutuhan sekolah jatuh tempo, mulai dari pembelian seragam baru, buku-buku, sepatu hingga tas dan perlengkapan belajar.