Reddit sendiri di Indonesia telah diblokir sejak beberapa tahun lalu dengan alasan adanya muatan pornografi. Jika pengguna dari Indonesia berusaha mengaksesnya saat ini, halaman browser akan menampilkan pesan "Situs ini tidak dapat dijangkau".
Huffman mengatakan salah satu prioritas perusahaan saat ini adalah pendanaan untuk data dan alat API untuk moderator platform. Perusahaan berencana menaikkan harga untuk para pengembang aplikasi pihak ketiga yang menurut Reddit perlu dibayar secara adil.
Sektor teknologi telah mengumumkan sekitar 136.800 PHK sepanjang tahun hingga Mei, menurut Challenger, Gray & Christmas, melebihi hitungan setahun penuh sejak 2001. Reddit adalah salah satu dari sedikit perusahaan yang belum mengumumkan PHK staf besar-besaran.
--Dengan asistensi Priya Anand.
(bbn)