Laga Indonesia vs Argentina Bisa Ditonton di Saluran TV
Fransisco Rosarians Enga Geken
07 June 2023 20:45
Bloomberg Technoz, Jakarta - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) telah menetapkan MNC Grup sebagai pemegang hak siar pertandingan FIFA Matchday Tim Nasional (Timnas) Indonesia vs Argentina. Nilai kontrak pemenang hak siar atau Domestic Media Rights seluruh laga timnas pada 2023 tersebut mencapai Rp56 Miliar.
Hal ini membuat para pencinta sepak bola yang gagal pada war tiket tetap bisa menyaksikan pertandingan Timnas Garuda melawan Albiceleste melalui televisi. Pertandingan yang akan digelar pada 19 Juni 2023 sekitar pukul 19.30 WIB tersebut akan ditayangkan pada sejumlah platform milik MNC.
Sesuai pengumuman PSSI, seluruh FIFA Matchday dan laga Timnas akan ditayangkan pada stasiun televisi, saluran free to air (FTA), over the top (OTT), dan TV berbayar milik MNC Group.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir menyatakan, penetapan MNC Group sebagai pemegang hak siar pertandingan timnas Indonesia sepanjang 2023 merupakan langkah baru untuk mendukung perkembangan industri siaran sepak bola di Indonesia. Sebelumnya, kata dia, hak siar dipasarkan per pertandingan atau turnamen.
"Kontrak hak siar timnas berdurasi panjang. Selain memberikan kepastian kepada pemegang hak siar karena bagaimanapun juga ini bisnis, stasiun televisi juga bisa membuat agenda jangka panjang," kata Erick seperti dilansir PSSI, Rabu (7/6/2023).