Logo Bloomberg Technoz

Pertamina Review Penurunan Harga BBM Umum 1 Februari

Ezra Sihite
30 January 2023 10:14

SPBU Pertamina ( Dok mypertamina.id )
SPBU Pertamina ( Dok mypertamina.id )

Bloomberg Technoz, Jakarta - PT Pertamina (Persero) tak jarang melakukan penyesuaian harga bahan bakar minyak (BBM) pada awal bulan. Hal tersebut biasanya menyesuaikan pada kecenderungan harga minyak mentah dunia dan kondisi kurs rupiah terhadap dolar AS. Lalu akankah harga BBM per 1 Februari 2023 turun?

Terkait hal itu, Corporate Secretary PT Pertamina Patra Niaga, Irto Ginting menyatakan bahwa saat ini masih dilakukan review 'kajian' atas hal tersebut.

"Masih di-review, kita tunggu ya," kata Irto saat dihubungi Bloomberg Technoz pada Senin pagi (30/1/2023).

Namun kata dia memang biasanya akan selalu ada penyesuaian berkala lantaran harga BBM yang fluktuatif.

Diketahui pada awal Januari 2023, Pertamina juga sempat menurunkan harga BBM nonsubsidi. Harga Pertamax di Jakarta turun Rp 1.100 per liter menjadi Rp 12.800 per liter dari harga Rp 13.900 per liter pada Desember 2022. Kemudian harga Pertamax Turbo turun Rp 1.150 per liter menjadi Rp 14.050 per liter dari harga Rp 15.200 per liter. Pertamina Dex turun Rp 2.050 per liter dari sebelumnya Rp 18.800 per liter. Dexlite menjadi Rp 16.150 per liter turun Rp 2.150 per liter dari harga Rp 18.300 per liter. 

Ilustrasi SPBU Pertmina. (Dimas Ardian/Bloomberg)