Ekspor China Turun, Pertumbuhan Ekonomi Makin Jadi Tanda Tanya
News
07 June 2023 13:55
Bloomberg News
Bloomberg - Ekspor China turun untuk pertama kalinya dalam tiga bulan berturut-turut di bulan Mei 2023 karena pelemahan permintaan global, menambah risiko pada pertumbuhan ekonomi negara dengan ekonomi terbesar kedua di dunia ini.
Data resmi pada Rabu (7/6/2023) menunjukkan, ekspor China menyusut 7,5% menjadi US$284 miliar, lebih buruk dari perkiraan rata-rata prediksi analis di mana penurunannya hanya 1,8%. Ekspor ke sebagian besar negara tujuan mengalami kontraksi, dengan penurunan dua digit ke beberapa negara termasuk AS, Jepang, Asia Tenggara, Prancis dan Italia.
Impor turun 4,5% menjadi US$218 miliar, lebih baik daripada perkiraan penurunan 8%, meninggalkan surplus perdagangan sebesar US$66 miliar. Pembelian China dari sebagian besar mitra dagang menurun di bulan Mei, dengan kontraksi lebih dari 20% pada impor dari Taiwan dan Korea Selatan - sebuah tanda melemahnya permintaan elektronik global.
Ekspansi ekspor awal tahun ini merupakan salah satu titik terang bagi perekonomian, membantu menopang pemulihan setelah China membatalkan aturan Zero Covid. Namun, data terbaru menunjukkan pemulihan telah melemah, dengan aktivitas manufaktur yang berkontraksi pada bulan Mei dan pertumbuhan penjualan rumah melambat usai peningkatan di awal tahun.