Logo Bloomberg Technoz

Satgas BLBI Putar Otak Jual Aset Tommy Soeharto Tak Kunjung Laku

Sultan Ibnu Affan
06 June 2023 20:30

Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto anak mantan Presiden Soeharto (Dimas Ardian/Bloomberg)
Hutomo Mandala Putra atau Tommy Soeharto anak mantan Presiden Soeharto (Dimas Ardian/Bloomberg)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Aset salah satu pengemplang Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) Tommy Soeharto hingga saat ini tak kunjung laku setelah beberapa kali dilakukan lelang. Ketua Satgas BLBI Rionald Silaban mengungkapkan, pihaknya akan mencari jalan agar aset Tommy laku terjual. 

Rionald mengatakan bahwa pihaknya saat ini tengah mencari jalan keluar agar aset itu laku. Sebab, aset tersebut merupakan aset jaminan dari para obligor yang mesti disetor kepada negara.

"Akan kita usahakan lelang, tapi pada saat yang bersamaan kita juga ngerti market-nya enggak (ada). Saya tadi juga sudah bilang kita akan carikan jalan," ujar Rionald di Kantor Kementerian Keuangan (Kemenkeu), Selasa (6/6/2023).

Rio, demikian sapaan akrabnya pun menuturkan, pihaknya juga mempertimbangkan agar aset Tommy itu bisa dibeli oleh institusi. Hal itu dilakukan jika aset tersebut tidak kunjung laku saat dilelang.

"Bagaimana itu kemudian ada institusi yang bisa membeli itu. Dan setelah kita beli, kita serahkan kepada pengacara. Itu sedang kita pikirkan," jelasnya.