Logo Bloomberg Technoz

Menariknya, saham RAJA yang digenggam oleh Happy Hapsoro melalui kepemilikan saham langsung dan secara tidak langsung.

Secara tidak langsung, Happy Hapsoro menggenggam saham RAJA lewat Sentosa Bersama Mitra, dan Basis Utama Prima.

Happy Hapsoro Tambah Terus Koleksi Saham RAJA

Berdasarkan keterbukaan informasi pada laman Bursa Efek Indonesia, aksi sebelumnya dilakukan pada 22-24 Mei yang lalu. Lewat Sentosa Bersama Mitra memborong 550 ribu saham RAJA.

Akumulasi tersebut membuat kepemilikan saham Hapsoro melalui Sentosa Bersama Mitra meningkat jadi 1,42 miliar atau setara 33,72% saham. Sebelum aksi ini, kepemilikan sebesar 1,41 miliar atau setara 33,47% saham.

Tetapi, itu bukan pertama kalinya Happy Hapsoro mengakumulasi saham RAJA. Pada 16 Mei, Sentosa Bersama Mitra membeli 35,89 juta saham RAJA.

Keterbukaan informasi terkait aksi tersebut belum mengungkapkan rata-rata harga yang digunakan saat pembelian saham RAJA dilakukan. Namun, dengan asumsi pembelian menggunakan harga penutupan pada Rp1.065/saham, maka nilai transaksinya diperkirakan Rp38,2 miliar.

Happy Hapsoro juga pernah mengakumulasi secara berturut-turut saham RAJA mulai 6 Maret sampai dengan 20 Maret 2023 pada rentang harga Rp755/saham hingga Rp895/saham. Dengan merogoh kocek mencapai Rp5,1 miliar.

Pada 1 Maret, Sentosa Bersama Mitra tercatat kembali mengakumulasi 2,35 juta saham di rentang harga yang sama pada sehari sebelumnya, dengan asumsi harga Rp880/saham, maka nilai yang terjadi sekitar Rp2 miliar.

Diketahui pada keterangan tersebut Happy Hapsoro melalui Sentosa Bersama Mitra mengeluarkan dana untuk pembelian saham RAJA dengan tujuan untuk investasi saham dengan status kepemilikan langsung.

Sebagai gambaran, pada awal tahun jumlah kepemilikan saham RAJA melalui Sentosa Bersama Mitra sebanyak 1.358.285.004 saham (32,13%), dan per hari ini, 6 April 2023 jumlah kepemilikannya mencapai 1.433.937.404 saham (33,92%).

Adapun secara keseluruhan jumlah saham RAJA terdapat sebanyak 4,22 miliar saham dengan struktur kepemilikannya antara lain, Sentosa Bersama Mitra 33,92%, Happy Hapsoro 28,52%, Basis Utama Prima 11,54%, Zeze Ajuwel Tambang 5,67% dan masyarakat 20,35%.

(fad/aji)

No more pages