Bahan Baku dari Limbah Sawit RI, Biodiesel China Diprotes UE
News
06 June 2023 12:10
Alfred Cang dan Agnieszka de Sousa - Bloomberg News
Bloomberg, Produsen biodiesel China berjanji untuk meningkatkan kepatuhan dan standar ekspor, selang beberapa hari setelah Eropa menegaskan sikap untuk memerangi praktik perdagangan tidak sehat terhadap komoditas bahan bakar ramah lingkungan itu.
Sebuah kelompok yang mewakili produsen biodiesel terbesar di China dan berafiliasi dengan Kementerian Teknologi menjanjikan pemantauan yang lebih ketat terhadap kualitas dan sumber bahan baku biofuel yang diproduksi negara tersebut.
Akan tetapi, melalui surat terbuka, kelompok tersebut juga meminta agar biodiesel asal China tidak boleh diperlakukan diskriminatif oleh Uni Eropa (UE).
“Kami sangat prihatin dengan potensi penipuan dalam ekspor biodiesel China. Kami tidak memiliki toleransi untuk pelanggaran semacam itu,” kata kelompok industri itu dalam surat tersebut. “