WFO Kian Tak Digemari Walaupun Pandemi Terus Membaik
News
05 June 2023 13:50
Jo Constantz dan Sarah Holder - Bloomberg News
Bloomberg - Para profesional keuangan memiliki peringatan untuk para pengusaha: Jangan minta saya sering datang ke kantor, atau saya akan berhenti.
Hal tersebut menurut survei Markets Live Pulse terbaru, yang menemukan bahwa kira-kira satu dari dua orang yang bekerja di bidang keuangan akan berganti pekerjaan, atau sudah memiliki pekerjaan baru, jika manajer mereka meminta menghabiskan waktu lebih banyak di kantor. Lebih dari setengah responden di seluruh dunia yang berjumlah 1.585 orang, termasuk di dalamnya 1.320 profesional keuangan dan 265 investor ritel, lebih menyukai aturan hybrid, sementara hanya 20% yang memilih bekerja dari kantor.
Jumlah orang yang menanggapi survei jauh di atas rata-rata peserta dalam survei MLIV Pulse baru-baru ini, yang menjadi pertanda bahwa kembali kekantor masih menjadi perhatian utama bagi banyak profesional. Tentu saja, berjanji untuk berhenti dari bekerja secara hybrid lebih mudah diucapkan daripada dilakukan.
Kepala Wall Street termasuk yang paling keras dalam mendorong para karyawan kembali bekerja di kantor lima hari dalam sepekan. JPMorgan Chase & Co. mengakhiri aturan kerja remote untuk para direktur pelaksana pada April 2023, dengan mengatakan mereka harus berada di kantor untuk bekerja setiap hari. Kebijakan tersebut muncul setelah komentar dari CEO bank tersebut, Jamie Dimon, awal tahun ini bahwa bekerja dari rumah ‘tidak berhasil’ untuk staf yang lebih muda atau para atasan.