Logo Bloomberg Technoz

Sehubungan dengan private placement tersebut, kepemilikan WSKT atas WSBP terdilusi 17,4% menjadi sekitar 26,1%. Sementara, pada tahun ke-10, ketika OWK dikonversi menjadi saham, maka kepemilikan WSKT akan semakin susut, menjadi hanya 14,3%.

Dilusi merupakan efek yang tidak dapat dihindari dalam private placement. Namun, menurut manajemen, salah satu perjanjian perdamaian kepada kreditur mengatur bahwa WSBP wajib menjaga WSKT supaya tetap menjadi pemegang saham pengendali.

WSKT akan meminta persetujuan rapat umum pemegang saham luar biasa (RUPSLB) terkait aksi koroprasi tersebut.

Infografis Daftar Utang BUMN Karya, Waskita Juara (Infografis/Bloomberg Technoz)

Total Utang yang Dikonversi

WSBP rencananya akan mengkonversi utang ke saham atas dua jenis kreditur. Pertama, kreditur dagang aktif.

WSBP memiliki kewajiban senilai Rp1,83 triliun kepada kreditur tersebut. Dari jumlah ini, sebesar 65% atau setara Rp1,188 triliun akan dikonversi menjadi saham.

Kedua, kreditur dagang terdahulu. Kewajiban WSBP untuk kreditur ini senilai Rp545,49 miliar, dan akan dikonversi 95% atau setara Rp518,22 miliar.

WSKT juga akan menggelar konversi utang menjadi OWK atas dua kewajiban emisi obligasi. Pertama, Obligasi berkelanjutan I Waskita Beton Precast Tahap I Tahun 2019. Nilai obligasi yang dikonversi sekitar Rp457,6 miliar atau setara 85% dari total emisi senilai Rp538,37 miliar.

WSBP  juga memiliki Obligasi Berkelanjutan I Waskita Beton Precast Tahun 2019 sebesar Rp1,64 triliun. Dai jumlah ini, sebesar Rp1,39 triliun atau setara 85% akan dikonversi menjadi OWK.

Terakhir, WSBP akan mengkonversi utang kreditur lain senilai Rp518,33 miliar menjadi OWK. 

(dhf/wep)

No more pages