Logo Bloomberg Technoz

Penamaan Merek Mobil Listrik Kekinian Kian Sulit Dipahami

News
01 June 2023 21:30

Stasiun pengisian daya (charger) mobil listrik Tesla (Sumber: Bloomberg)
Stasiun pengisian daya (charger) mobil listrik Tesla (Sumber: Bloomberg)

Kyle Stock - Bloomberg News

Bloomberg, Bagi perusahaan otomotif, kesempatan untuk dapat menamai mobil baru mereka sangatlah berharga. Dibutuhkan pelatihan branding bernilai miliaran dolar untuk menghasilkan nama yang bisa bertahan hingga puluhan tahun.  

Dari hampir 300 model kendaraan yang ada di Amerika Serikat (AS), kira-kira seperempatnya memiliki nama yang telah ada selama lebih dari 20 tahun - bahkan ketika model mobil yang menjadi pionirnya telah berubah.

Porsche 911 diperkenalkan kembali pada 1965, satu tahun setelah Toyota meluncurkan Corolla pertamanya. Lalu, Chevrolet Suburban memulai debutnya pada 1934 dan menjadi brand tertua dalam bisnis ini.

Selama beberapa tahun terakhir, ritus ini telah meningkat pesat. Perusahaan-perusahaan otomotif berlomba menghadirkan produk electric vehicle (EV), dan meluncurkan kendaraan baru dalam kecepatan yang belum pernah terjadi dalam beberapa dekade terakhir.