Jepang Habiskan Rp375 M Agar Penduduknya Bertambah
News
01 June 2023 20:50
Isabel Reynolds dan Emi Urabe - Bloomberg News
Bloomberg - Jepang akan mengeluarkan dana sebesar 3,5 triliun Yen (sekitar Rp375 triliun) untuk rangkaian kebijakan demi meningkatkan angka kelahiran yang terusn menurun, kata Perdana Menteri Fumio Kishida, Kamis (01/06/2023), tanpa menjelaskan sepenuhnya bagaimana ia akan mendanai rencana tersebut.
"Ini akan membawa pengeluaran negara kita untuk keluarga per anak menyamai level Swedia," yang merupakan salah satu yang tertinggi di antara negara ekonomi maju, kata Kishida, setelah pertemuan panel strategi masa depan anak.
Panel penasihat merilis rincian pengeluaran tahunan ekstra, mencakup program bantuan yang diperluas untuk keluarga yang memiliki anak-anak.
Kishida telah memperingatkan krisis populasi di Jepang dapat mengancam kemampuan negara tersebut berfungsi sebagai masyarakat. Ia menjanjikan serangkaian tindakan tanpa merinci di mana Jepang akan mendapatkan uang untuk menjalankan rencananya, di tengah besarnya saldo utang mereka.