Logo Bloomberg Technoz

"Nah di Jawa itu Jawa Timur. Nusa Tenggara juga cokelat (tanda rawan terbakar) dan itu juga potensi. Jawa juga bisa rawan terbakar. Namun karakteristiknya beda dengan di lahan gambut," ujarnya.

Oleh karena itu BMKG mengimbau agar masyarakat dan pemerintah daerah memastikan hutan bisa terjaga dari potensi panas dan api. Bahkan dari puntung rokok yang bisa berpotensi menyebabkan kebakaran hutan. 

"Jadi ini diprediksi sampai Agustus," kata Dwi Korita soal periode karhutla itu.

Dalam kesempatan itu dia juga menjelaskan soal kemarau pada tahun ini. Hasil analisis BMKG menunjukkan bahwa tahun ini akan lebih kering dibandingkan tiga tahun terakhir. Hal tersebut terjadi karena pengaruh El Nino sehingga curah hujan menjadi berkurang. Namun demikian, kemarau tahun ini sebenarnya tak sekering masa kemarau pada periode 2015-2016 yang dianggap parah.

"Wilayah Indonesia ini kekurangan massa udara basah tapi intensitasnya masih lemah. Ada potensi lebih kering dari 3 tahun terakhir," imbuhnya.

(ezr/frg)

No more pages