Logo Bloomberg Technoz

China Luncurkan Pesawat Antariksa Shenzhou-16, Bawa 3 Astronaut

News
30 May 2023 15:20

Peluncuran Shenzhou-16 China ke luar angkasa (Sumber: Bloomberg)
Peluncuran Shenzhou-16 China ke luar angkasa (Sumber: Bloomberg)

Bloomberg News

Bloomberg, China pada Selasa (30/05/2023) meluncurkan pesawat luar angkasa (antariksa) berawak Shenzhou-16 dan mengirim tiga astronaut ke stasiun luar angkasanya untuk misi selama lima bulan.

Hal ini menunjukkan kemajuan pesat program luar angkasa China pada saat Amerika Serikat (AS) mencoba menggagalkan pengembangan industri canggih Beijing seperti semikonduktor.

Media pemerintah negara tersebut melaporkan bahwa pesawat ruang angkasa itu dikirim dengan roket Long March-2F dari Pusat Peluncuran Satelit Jiuquan yang dikendalikan militer di China barat laut. Peluncuran tersebut menandai misi berawak ke-11 negara itu.

China telah mencatat serangkaian pencapaian yang mengesankan dalam beberapa tahun terakhir, menjadi negara pertama yang mendaratkan pesawat di sisi jauh bulan pada 2019 dan mendaratkan astronaut penjelajah di Mars pada 2021.