Logo Bloomberg Technoz

Menilik Kemungkinan Perubahan Kebijakan Ekonomi Erdogan

News
30 May 2023 09:05

Pendukung calon presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan merayakan kemenangan di Istanbul, Turki, Minggu (28/5/2023). (Kerem Uzel/Bloomberg)
Pendukung calon presiden Turki, Recep Tayyip Erdogan merayakan kemenangan di Istanbul, Turki, Minggu (28/5/2023). (Kerem Uzel/Bloomberg)

Onur Ant, Kerim Karakaya dan Firat Kozok - Bloomberg News

Bloomberg, Dunia kini sedang menerka-nerka soal perubahan kebijakan di Turki pada masa jabatan Recep Tayyip Erdogan yang selanjutnya sebagai presiden negara tersebut untuk tiga periode.

Erdogan telah menjanjikan sebuah tim dengan kredibilitas internasional untuk mengelola keuangan negara. Mengingat besarnya pengaruh Erdogan terhadap segala sesuatu mulai dari suku bunga hingga infrastruktur, takaran soal kredibilitas itu menjadi tidak jelas.

Kabinet baru diperkirakan akan diumumkan pada akhir pekan. Ia kemungkinan akan mengangkat Mehmet Simsek, mantan menteri keuangan Turki, menurut seorang sumber yang mengetahui perihal tersebut. 

Investor telah meratapi pendekatan ekonomi Erdogan, dengan keyakinannya bahwa satu-satunya cara untuk mengatasi inflasi adalah dengan memotong suku bunga dan menumbuhkan ekonomi.