Perbedaan Dua Tolok Ukur Utama Ekonomi AS di Kuartal I
News
26 May 2023 07:40
Reade Pickert - Bloomberg News
Bloomberg, Dua tolok ukur utama pemerintah untuk aktivitas ekonomi Amerika Serikat (AS) menunjukkan perbedaan di kuartal pertama, dengan salah satunya menunjukkan pelemahan
Produk domestik bruto (gross domestic product/GDP) AS naik pada kecepatan tahunan 1,3% yang direvisi pada kuartal pertama, naik sedikit dari perkiraan pemerintah sebelumnya. Namun, ukuran pendapatan yang dihasilkan dan biaya yang dikeluarkan dari produksi barang dan jasa, yaitu pendapatan domestik bruto (gross domestic income/GDI), turun 2,3% setelah sebelumnya turun 3,3%, penurunan berturut-turut ini adalah yang terburuk sejak awal pandemi.
Rata-rata GDP dan GDI menunjukkan kontraksi untuk kuartal kedua berturut-turut. Di saat ekspansi ekonomi kehilangan momentum di bawah tekanan inflasi yang masih tinggi dan kondisi kredit yang lebih ketat, revisi naik terhadap komponen GDP ini akan memicu perdebatan tentang prospek perekonomian.
Konsumen di Amerika masih berbelanja di tengah pasar tenaga kerja yang kuat di bulan-bulan awal tahun ini. Pengeluaran konsumen direvisi lebih tinggi ke tingkat 3,8%, menurut angka Departemen Perdagangan AS yang diterbitkan Kamis (25/05/2023).