Daftar Tanggal Merah pada Juni, Awal Bulan Libur Long Weekend
Ezra Sihite
23 May 2023 14:20
Bloomberg Technoz, Jakarta - Bulan Juni akan dimulai dalam sepekan. Sesuai dengan kalender nasional dan cuti bersama yang ditetapkan pemerintah ada beberapa hari libur atau tanggal merah pada bulan di pertengahan tahun tersebut.
Pada 1 Juni yang jatuh pada hari Kamis merupakan libur nasional Hari Lahir Pancasila. Kemudian pada 4 Juni yang jatuh pada Minggu merupakan libur nasional Hari Raya Waisak. Pada 29 Juni jatuh pada Kamis lagi merupakan hari libur nasional keagamaan yaitu Hari Idul Adha 1444 Hijriyah.
Selain hari libur nasional, ada pula tanggal merah yang ditetapkan pemerintah sebagai cuti bersama yakni 2 Juni yang jatuh pada Jumat. Hari ini menjadi cuti bersama Hari Raya Waisak. Dengan demikian awal Juni akan ada libur long weekend karena akan berderet Kamis-Jumat libur yakni Hari Lahir Pancasila lanjut cuti bersama Waisak dan kemudian disambung hari akhir pekan alias weekend.
Sementara pada Juli hingga saat ini sesuai kalender pemerintah baru ada 1 hari libur yakni Tahun Baru Islam. Kemudian tanggal cuti bersama yang belum lewat pada 2023 yakni 2 Juni dan kemudian 26 Desember 2023 sebagai cuti bersama Hari Raya Natal.
Diketahui selain hari libur nasional, cuti bersama juga diatur pemerintah sebagai hari libur. Soal cuti bersama ini diatur dalam Surat Keputusan Bersama Menteri Agama, Menteri Ketenagakerjaan dan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi atau yang dikenal dengan SKB 3 Menteri.