Logo Bloomberg Technoz

Daftar 10 Negara dengan Ekonomi Terbesar di Dunia 2025

Referensi
16 April 2025 14:15

Daftar Negara Terkaya di Dunia 2025 Berdasarkan PDB Per Kapita (Bloomberg Technoz/Asfahan)
Daftar Negara Terkaya di Dunia 2025 Berdasarkan PDB Per Kapita (Bloomberg Technoz/Asfahan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Memiliki kekuatan ekonomi besar bukan hanya simbol kemajuan, tetapi juga cerminan dari stabilitas, pengaruh global, dan potensi kesejahteraan warga negaranya. Pada tahun 2025, daftar negara dengan ekonomi terbesar di dunia masih didominasi oleh kekuatan lama, meskipun sejumlah negara berkembang mulai menunjukkan taringnya.

Dalam artikel ini, kami akan mengulas sepuluh negara dengan Produk Domestik Bruto (PDB) tertinggi di dunia berdasarkan data terbaru dari International Monetary Fund (IMF), lengkap dengan proyeksi pertumbuhan dan nilai PDB per kapita. Simak selengkapnya!

Apa Itu Produk Domestik Bruto (PDB) dan Mengapa Penting?

Stimulus Ekonomi di Kuartal 1 (Bloomberg Technoz/Asfahan)

Produk Domestik Bruto atau PDB adalah indikator ekonomi utama yang digunakan untuk mengukur total nilai barang dan jasa yang dihasilkan suatu negara dalam kurun waktu tertentu, biasanya per tahun. PDB menjadi tolok ukur utama dalam menilai kekuatan ekonomi suatu negara dan sering dijadikan pembanding dalam daftar negara terkaya atau terkuat secara ekonomi.

1. Amerika Serikat – Raksasa Ekonomi Dunia

  • PDB: US$30,34 triliun

  • PDB per Kapita: US$89.680

  • Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi 2025: 2,2%

Amerika Serikat tetap memegang posisi teratas sebagai negara dengan ekonomi terbesar di dunia. Dengan sektor jasa, teknologi, dan keuangan yang sangat maju, AS berhasil menjaga kestabilan ekonominya meski dunia dilanda berbagai tantangan global. Kekuatan konsumsi domestik menjadi motor utama pertumbuhan negeri Paman Sam.

2. China – Rival Kuat dengan Pertumbuhan Pesat

China. (Bloomberg)
  • PDB: US$19,53 triliun

  • PDB per Kapita: US$13.870

  • Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi 2025: 4,5%

Tiongkok menempati posisi kedua sebagai ekonomi terbesar dunia. Dengan industrialisasi cepat dan kekuatan ekspor yang besar, negara ini terus menunjukkan pertumbuhan ekonomi yang mengesankan. Reformasi teknologi dan investasi besar-besaran di sektor energi bersih juga jadi pendorong utama PDB-nya.

3. Jerman – Kekuatan Ekonomi Terbesar Eropa

  • PDB: US$4,92 triliun

  • PDB per Kapita: US$57.910

  • Proyeksi Pertumbuhan Ekonomi 2025: 0,8%