Filipina-AS Akan Kerahkan 14.000 Tentara & Rudal, Hadapi China
News
15 April 2025 16:40

Neil Jerome Morales - Bloomberg News
Bloomberg, Filipina dan Amerika Serikat (AS), yang bersekutu, akan mengerahkan sekitar 14.000 tentara dalam latihan militer tahunan gabungan yang diadakan di tengah semakin meningkatnya ketegangan dengan Beijing di Laut China Selatan (LCS).
"Apa yang kita lihat di sini adalah latihan yang mendekati uji coba pertempuran penuh," ujar Brigadir Jenderal Filipina Michael Logico, direktur latihan, kepada wartawan pada Selasa (15/4/2025). "Kami memperlakukan latihan ini sebagai gladi resik untuk pertahanan kami."
Latihan perang tahunan yang disebut Balikatan—kata dalam bahasa Filipina yang berarti bahu-membahu—akan berlangsung dari 21 April hingga 9 Mei 2025.
Menurut Logico, sistem rudal antikapal pesisir yang bisa bergerak akan digunakan untuk pertama kalinya. Pasukan Filipina dan AS juga akan berusaha menenggelamkan kapal target dan merebut kembali sebuah pulau, seperti yang mereka lakukan dalam latihan tahun lalu.