Aturan Baru Ibadah Haji 2025 dari Arab Saudi
Redaksi
15 April 2025 15:00

Bloomberg Technoz, Jakarta - Pemerintah Arab Saudi mengeluarkan aturan terbaru pelaksanaan ibadah haji 2025. Berikut sederet aturan ibadah haji 2025.
Seperti diketahui, para jemaah, termasuk juga jemaah haji Indonesia telah dijadwalkan akan mulai terbang ke Arab Saudi pada 2 Mei mendatang.
Konsul Haji KJRI Jeddah Nasrullah Jasam mengatakan Arab Saudi mengeluarkan sejumlah aturan baru ibadah haji.
Pertama, batas akhir masuk jemaah umrah. Kementerian Haji dan Umrah Arab Saudi telah menetapkan 13 April 2025 sebagai hari terakhir jemaah umrah memasuki Kerajaan Arab Saudi. Sementara bagi jemaah umrah yang sudah di Kerajaaan Arab Saudi, mereka harus pulang maksimal pada 29 April 2025.
"Artinya batas akhir ini sudah dilewati dan saat ini sudah tidak boleh ada lagi jemaah umrah masuk ke Arab Saudi,” terang Nasrullah Jasam di Jeddah, Senin (14/4/2025).