Spesifikasi, Fitur, Harga POCO F7 Series yang Rilis Hari Ini
Pramesti Regita Cindy
15 April 2025 13:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Salah satu produsen smartphone China baru saja merilis series flagship terbarunya yakni POCO F7 Pro dan POCO F7 Ultra. Kehadiran perangka dari sub-merek dari Xiaomi ini diklaim dirancang untuk memberikan performa ekstrem bagi para penggemar teknologi dan gaming.
"Poco F7 Ultra dan Poco F7 Pro ini jawaban kita (Poco) buat kalian yang ingin ponsel dengan performa enggak ada lawan sesuai DNA Poco, yaitu Extreme performance, Extreme Price. Apalagi buat seri Ultra yang baru pertama kali menyapa Indonesia, ini bakal jadi gebrakan seru buat para gamers dan tech enthusiast," kata Product Marketing Manager POCO Indonesia Jeksen dalam momen peluncurannya, Selasa (15/4/2025).
Pada POCO F7 Ultra, ultraflagship ini hadir dengan layar AMOLED 6,67 inci beresolusi 2K+ dan refresh rate 120Hz, memberikan pengalaman visual yang tajam dan responsif. Perangkat ini juga ditenagai oleh chipset Snapdragon 8 Elite, yang merupakan chipset flagship tercanggih saat ini dengan skor AnTuTu 2,8 jutaan.
Menariknya, untuk pertama kalinya lewat POCO F7 Ultra, Poco memperkenalkan chipset buatan sendiri yakni VisionBoost D7. Selain itu, POCO juga memperkenalkan WildBoost Optimization 4.0.
"Kita juga memberikan peningkatan di sisi softwarenya. Dan dengan Wildboost Optimizatiom 4.0, dipeningkatan ini, game dan semua aplikasi yang dijalankan akan lebih mulus lagi," kata Product PR Manager POCO Indonesia Abee Hakiim.