Logo Bloomberg Technoz

WhatsApp Down, Tak Bisa Kirim Chat ke Grup

Redaksi
12 April 2025 22:15

Whatsapp Bakal Diblokir Permanen di HP Ini 2025, Cek Daftarnya (Bloomberg Technoz/Asfahan)
Whatsapp Bakal Diblokir Permanen di HP Ini 2025, Cek Daftarnya (Bloomberg Technoz/Asfahan)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Layanan pesan instan populer, WhatsApp, mengalami gangguan besar pada Sabtu malam (12/4/2025). Hal ini menyebabkan ribuan pengguna di seluruh dunia, termasuk Indonesia, tidak dapat mengirim pesan khususnya ke grup atau memperbarui status mereka.

Menurut data dari situs pelacak gangguan layanan, Downdetector, lebih dari 1.000 laporan gangguan diterima sekitar pukul 20.10 WIB. Sebagian besar pengguna melaporkan masalah dalam mengirim pesan, sementara sebagian lainnya mengalami kesulitan dalam memperbarui status atau masuk ke aplikasi.

Di India, pengguna melaporkan bahwa mereka tidak dapat mengirim pesan atau memperbarui status mereka. Downdetector mencatat lebih dari 9.000 keluhan terkait gangguan ini. 

Hingga saat ini, pihak WhatsApp belum mengeluarkan pernyataan resmi mengenai penyebab gangguan ini. Namun, beberapa pengguna juga melaporkan gangguan serupa pada layanan lain milik Meta, seperti Facebook dan Instagram.

Gangguan ini terjadi setelah sebelumnya layanan pembayaran digital melalui Unified Payments Interface (UPI) juga mengalami gangguan nasional yang memengaruhi jutaan pengguna.