Dalam kesempatan tersebut Koster juga memberi masukan agar RPJMN dan RPJPN tidak tinggal menjadi dokumen normatif. Dia kemudian menilai bahwa pemikiran Bung Karno soal pola pembangunan semesta perlu diimplementasikan untuk masing-masing daerah.
"Dalam pola pembangunan semesta berencana yang berbasis pada kekuatan wailayah mau diapakan kalimantan mau diapakan Sulawesi mau diapakan Papua dan seterusnya termasuk mau diapakan Bali itu yang saya kira harus dilakukan pendekatan supaya RPJMN ini tidak normatif," kata dia lagi.
Koster dalam kesempatan itu berharap, sebagaimana Bali sudah memulai peta jalan 100 tahun, maka hal yang sama bisa dicontoh oleh provinsi-provinsi lain pula.
(ezr/roy)
No more pages