Logo Bloomberg Technoz

Trump Tunda Tarif, Elon Musk dkk Cuan Ratusan Miliar Dolar AS

News
10 April 2025 06:32

Mark Zuckerberg, Jeff Bezos, Sundar Pichai dan Elon Musk di pelantikan Donald Trump, Senin (20/1/2025). (Julia Demaree Nikhinson/AP Photo/Bloomberg)
Mark Zuckerberg, Jeff Bezos, Sundar Pichai dan Elon Musk di pelantikan Donald Trump, Senin (20/1/2025). (Julia Demaree Nikhinson/AP Photo/Bloomberg)

Dylan Sloan dan Jack Witzig - Bloomberg News

Bloomberg, Orang-orang terkaya di dunia menambah US$304 miliar ke dalam kekayaan bersih gabungan mereka pada Kamis (10/4/2025)—kenaikan satu hari terbesar dalam sejarah Bloomberg Billionaires Index—karena pasar saham melonjak setelah Presiden Donald Trump mengumumkan menunda tarif pada sejumlah mitra dagang AS.

Indeks S&P 500 melonjak paling tinggi sejak 2008 menyusul pengumuman Trump pada tengah hari, membalikkan kerugian tajam selama beberapa hari terakhir dan meningkatkan kekayaan 500 orang terkaya di dunia rata-rata sebesar 3,5%. Indeks Nasdaq Composite juga rebound, naik paling tinggi dalam lebih dari 24 tahun terakhir.

Rekor hari ini terjadi setelah pasar merosot pekan lalu menyusul pengumuman tarif Trump. Luasnya pungutan yang diusulkan melampaui ekspektasi sebagian besar analis dan menyebabkan kerugian kekayaan terbesar sejak Bloomberg memulai indeksnya pada tahun 2013.  

Total kenaikan kekayaan tersebut mengalahkan rekor sebelumnya sebesar US$233 miliar yang ditetapkan pada Maret 2022, setelah Gubernur Federal Reserve (The Fed) Jerome Powell mengerek suku bunga untuk pertama kalinya dalam beberapa tahun terakhir, tetapi meyakinkan investor bahwa ekonomi tetap tangguh.

Total kenaikan Bloomberg Billionaires Index. (Bloomberg)