Menko Airlangga Sebut Saham RI Sudah Kembali ke Tren Positif
Sultan Ibnu Affan
08 April 2025 15:37

Bloomberg Technoz, Jakarta - Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto mengatakan ketidakpastian ekonomi dunia meninggi usai keputusan tarif impor baru Amerika Serikat (AS), hingga sempat memukul pasar ekuitas domestik. Mesti demikian pada perdagangan Selasa (8/4/2025) siang diklaim telah kembali positif.
“Meski dunia tidak sedang baik-baik saja, indikator pasar keuangan memang masih fluktuatif, IHSG [Indeks Harga Saham Gabungan] masih negatif, namun sudah dalam tren positif,” jelas Airlangga di Jakarta, Selasa (8/4/2025).
Pun demikian dengan pergerakan kurs rupiah, yang dinilai relatif stabil meski Airlangga juga mengakui terjadi pelemahan. “Dibandingkan negara lain seperti Jepang, kita [Indonesia] masih masih lebih baik,” tambah Airlangga.
Lebih jauh pemerintah menegaskan bahwa penetapan tarif baru memang mengguncang ekonomi global hingga dampak lanjutannya menimbulkan gejolak di pasar keuangan dunia.
“Uncertainty [bergerak] ke level tertinggi,” kata dia.