Trump Kenakan Tarif 32%, Eksportir Tetap Pede Produk RI Dipilih
Dovana Hasiana
03 April 2025 13:40

Bloomberg Technoz, Jakarta - Gabungan Perusahaan Ekspor Indonesia (GPEI) tetap meyakini produk Indonesia akan dipilih oleh importir dari Amerika Serikat, meski Presiden Donald Trump mengenakan tarif 32% terhadap impor dari Tanah Air.
Ketua Umum GPEI Benny Sutrisno melandasi keyakinan tersebut karena besaran tarif yang dikenakan kepada Indonesia masih lebih rendah dibandingkan negara eksportir seperti China dan Vietnam. Adapun, China dikenakan tarif 34% dan Vietnam 46%.
Dalam kaitan itu, Benny meyakini importir di AS akan memilih negara dengan tarif yang paling kompetitif. Hal ini terjadi karena kebijakan tarif dikenakan terhadap banyak negara.
"Importir di AS akan memilih yang paling kompetitif untuk negara asal barang, karena mayoritas mereka membeli barang impor berdasarkan Free On Board [FOB]. Kalau dilihat negara eksportir China dan Vietnam lebih tinggi dari Indonesia," ujar Benny kepada Bloomberg Technoz, Kamis (3/4/2025).
Neraca dangang Indonesia dengan AS tercatat masih mengalami surplus terbesar dibandingjkan dengan mitra dagang lainnya. Ini menunjukkan belum ada penerapan tarif yang signifikan terhadap produk-produk Indonesia yang di ekspor ke negara tersebut.