Logo Bloomberg Technoz

Laba ACES 2024 Naik 15%, Namun Dibayangi Penurunan Daya Beli

Redaksi
03 April 2025 15:40

AZKO (Do. Instagram @azko.id)
AZKO (Do. Instagram @azko.id)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kinerja keuangan PT Aspirasi Hidup Indonesia Tbk (ACES) sepanjang 2024 tumbuh positif. Namun, analis menilai kinerja keuangan emiten yang dulu bernama Ace Hardware Indonesia ini masih dibayangi penurunan daya beli.

Berdasarkan laporan keuangan, dikutip Rabu (3/4/2025), ACES membukukan laba bersih Rp892,04 miliar sepanjang 2024. Angka ini naik 15,79% dibanding periode yang sama tahun sebelumnya, Rp770,4 miliar.

Dari sisi top line, ACES mencatat kenaikan penjualan bersih 12,63% secara tahunan menjadi Rp8,58 triliun.

Sedang beban pokoknya naik 12,51% secara tahunan menjadi Rp4,39 triliun. Alhasil, laba kotor juga terkerek naik 12,75% secara tahunan menjadi Rp4,18 triliun.

Beban usaha ACES sejatinya naik 11,22% menjadi Rp3,16 triliun.