Logo Bloomberg Technoz

“Pertamina tidak hanya melayani energi nasional, tetapi juga peduli dan mendukung kebutuhan masyarakat di bidang kesehatan, pemberdayaan dan ekonomi, pelestarian lingkungan, dan pendidikan. Salah satunya melalui program Sanitasi Air Bersih yang kami harapkan dapat membantu masyarakat untuk mendapatkan fasilitas dan sanitasi layak yang diperlukan sehari-hari,” kata Fadjar.

Pada tahun 2024, Pertamina telah membangun 131 titik sanitasi air bersih di berbagai wilayah Indonesia, termasuk Sumatera Utara, Riau, Banten, Jawa Barat, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, hingga Papua Barat Daya.

Sejalan dengan peringatan Hari Air Sedunia pada 23 Maret 2025, Pertamina terus berkomitmen menjaga ketahanan energi dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui program sanitasi air bersih. Selain itu, perusahaan juga mendukung target Net Zero Emission 2060 dengan menerapkan prinsip Environmental, Social & Governance (ESG) di seluruh operasionalnya.

(tim)

No more pages