Logo Bloomberg Technoz

Skenario Peluang Timnas Indonesia Lolos ke Piala Dunia 2026

Azura Yumna Ramadani Purnama
26 March 2025 11:50

Jersey Baru Timnas RI 2025 (Instagram @erspo.official)
Jersey Baru Timnas RI 2025 (Instagram @erspo.official)

Bloomberg Technoz, Jakarta - Kemenangan Tim Nasional atau Timnas Indonesia melawan Timnas Bahrain 1-0 membuka lagi peluang lolos langsung ke putaran final Piala Dunia 2026 di Kanada, Amerika Serikat, dan Meksiko. Syaratnya, Timnas Garuda memang harus berada di posisi ke-2 Grup C pada babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia.

Pada saat ini, seluruh tim tinggal menyisakan dua pertandingan yang akan berlangsung pada Juni 2025. Sehingga, tiap tim maksimal hanya bisa menambah 6 poin dari laga yang tersisa.

Lantas, apakah bisa Timnas Indonesia masuk dua besar di Grup C?

Peluang Timnas Indonesia untuk duduk di peringkat pertama memang sudah tak mungkin terjadi karena posisi tersebut sudah dikunci Timnas Jepang dengan total 20 poin. Meski Timnas Samurai Biru kalah pada dua laga tersisa; Timnas Australia yang berada di posisi ke-2 dengan total 13 poin pun tak bisa menyalip. 

Socceroos jika berhasil menumbangkan Jepang dan Arab Saudi pada laga tersisa hanya bisa mengumpulkan 19 poin. Masih kalah 1 poin jika pun Jepang tumbang pada dua sisa laganya.